ASANEWS, SIDRAP — Fakultas Sains dan Teknologi (Saintech) Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang (UMS Rappang) menggelar seminar kewirausahaan yang dirangkaikan dengan pameran produk dan lomba poster grafis, Kamis siang. Kegiatan berlangsung di Auditorium Turis UMS Rappang dan mengusung tema Inovasi dan Kreativitas Mahasiswa dalam Penguatan Produk Lokal Berdaya Saing.
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor II UMS Rappang, Dr. Hj. Andi Astina Adnan, S.Sos., S.Pd., M.Si. Turut hadir Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Reza Asra, para wakil dekan, ketua program studi, dosen, mahasiswa, serta siswa SLTA atau sederajat yang ikut ambil bagian dalam lomba poster grafis.
Dalam sambutannya, Andi Astina Adnan mengapresiasi pelaksanaan kegiatan kewirausahaan tersebut. Ia optimistis FAST akan terus berkembang karena didukung sumber daya manusia yang didominasi kalangan muda dan kreatif.
“Fakultas Saintek harus terus menjaga kekompakan dan kolaborasi. Dengan persatuan, saya yakin fakultas ini akan semakin maju dan berdaya saing,” ujarnya.
Apresiasi juga disampaikan oleh salah satu pemateri seminar, Andi Irmawati , pengusaha sekaligus Owner Segarin. Ia menilai kegiatan ini sangat positif dalam meningkatkan kapasitas mahasiswa, khususnya dalam membangun wawasan dan mental berwirausaha.
Menurutnya, mahasiswa perlu membuka pola pikir bahwa masa depan tidak selalu harus bergantung pada pekerjaan sebagai aparatur sipil negara (ASN) atau pegawai perusahaan. “Mahasiswa bisa menjadi entrepreneur, pebisnis, dan pemimpin melalui usaha yang dibangun sendiri,” katanya.
Ia juga membagikan sejumlah tips meningkatkan mutu produk, antara lain melalui strategi branding yang kuat, penggunaan nama produk yang unik, serta kemasan menarik agar produk lokal mampu bersaing di pasar yang lebih luas.
Dalam pameran kewirausahaan, mahasiswa menampilkan berbagai produk olahan berbahan baku lokal yang bernilai gizi tinggi dan memiliki potensi pasar menjanjikan. Terdapat delapan kelompok mahasiswa yang mayoritas menghadirkan inovasi produk makanan khas daerah.
Kegiatan ini diikuti mahasiswa dari lima program studi di Fakultas Sains dan Teknologi, yakni Agribisnis, Perikanan, Peternakan, Teknologi Hasil Pertanian, dan Agroteknologi. Setiap kelompok menampilkan kreativitas dan inovasi produk untuk menunjukkan daya saing antarprogram studi.
Dosen pengampu mata kuliah kewirausahaan Fakultas Saintek UMS Rappang, Ayu Wulandari., mengatakan kegiatan ini menjadi sarana pembelajaran praktis bagi mahasiswa dalam menumbuhkan jiwa kewirausahaan.
“Harapannya, setelah mengikuti kegiatan ini mahasiswa memiliki semangat entrepreneurship, kepemimpinan, dan keberanian untuk membangun usaha sendiri di masa depan,” ujarnya.
Untuk menambah semarak acara, panitia juga menggelar lomba poster grafis yang diikuti oleh siswa SLTA atau sederajat. Karya-karya terbaik dipamerkan dan para pemenang menerima piala serta penghargaan sebagai bentuk apresiasi atas kreativitas dan inovasi yang ditampilkan.
